Film bertema kiamat selalu menarik untuk disimak terlebih jika disajika dengan visualisasi yang apik. Akan tetapi film bertema demikian mampu menghadirkan sensasi yang berbeda jika digarap dengan pendekatan komedi.
Komedi
THIS IS THE END punya resep yang demikian, sehingga nantinya film ini akan menyajikan kisah kiamat dalam cara pandang yang benar-benar berbeda. Kedua penggarapnya
Seth Rogen dan
Evan Goldberg bahkan menyertakan jajaran selebriti untuk tampil cameo.
Sebut saja
James Franco,
Danny McBride,
Craig Robinson,
Jay Baruchel,
Jonah Hill,
Rihanna,
Michael Cera,
Emma Watson dan
Aziz Ansari akan tampil meski sebentar dalam film ini. Dua nama yang tentunya sudah sangat mendunia,
Rihanna dan
Emma bakal menghabiskan waktu di akhir dunia bersama para komedian tersebut.
Film ini nantinya akan berkisah tentang para aktor Hollywood yang berusaha bertahan hidup setelah kota Los Angeles diserang alien dan seisi kota hancur berantakan.
Trailer di bawah ini bakal memberi sedikit gambaran akan seperti apa filmnya nanti. Tunggu aksi selengkapnya lewat filmnya yang bakal dirilis di seluruh dunia pada 12 Juni mendatang.
Title : This Is the End ~ Film Komedi Bertabur Bintang Yang Bercerita Tentang Kiamat.
Description : Film bertema kiamat selalu menarik untuk disimak terlebih jika disajika dengan visualisasi yang apik. Akan tetapi film bertema demikian mamp...